Bawaslu Lahat

Siap Wujudkan Statistik Berkualitas Indonesia Sejahtera

Siap Wujudkan Statistik Berkualitas Indonesia Sejahtera

BERSAMA : Seluruh staf dan keluarga besar Badan Pusat Statistik Lahat berfoto bersama usai mengikuti rangkaian peringatan HSN, Senin (26/09/2022)-Foto : Amir/lahatpos.co-

LAHAT, LAHATPOS.CO - Berbagai daerah melaksanakan peringatan Hari Statistik Nasional (HSN).

Tentunya, momentum pelaksanaan tersebut, menjadikan hal yang luar biasa. Menginggat sudah cukup lama peran statistik di tanah air dalam menentukan kebijakan pemerintah.

Tugas baru menanti untuk komponen statistik bersama mitranya. Yakni menjalankan kegiatan pemerintah melalui Registrasi Sosial Ekonomi. 

Kata lain dari Regsosek ini menjadikan satu data dalam penentuan kebijakan pemerintah yakni, melalui program perlindungan sosial dan pemberdayaan masyarakat.

BACA JUGA:Cahaya Perlindungan Sosial

"Statistik Nasional diperingati 26 September bukanlah peringatan hari jadi BPS. Akan tetapi, merupakan hari diundangkannya, UU Nomor 7 Tahun 1960 tentang Statistik. Tema tahun ini mencerminkan spirit dan semangat," sampai Muhammad Dedi, Kepala BPS Lahat kepada lahatpos.co, Senin (22/09/2022).

Muhammad Dedi menjelaskan, pentingnya data berkualitas yang dapat menjadi acuan bagi pengambil kebijakan. 

Salah satunya untuk mencapai kesejahteraan bagi Indonesia. Terlebih saat ini mengusung tema Statistik Berkualitas, Bangsa Sejahtera. 

"Ya, tema tahun ini, sejalan dengan upaya pemerintah dalam mewujudkan reformasi sistem perlindungan sosial dengan kegiatan pendataan awal Registrasi Sosial Ekonomi, atau disingkat Regsosek," jelas mantan Kepala BPS Empat Lawang ini. (amir)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: