Hasil Musdes Prioritas Dua Pembangunan
LAHAT, LAHATPOS.CO - Musyawarah Desa (Musdes) membahas rencana kerja pembangunan desa (RKPDes) tahun anggaran (TA) 2023, Desa Rindu Hati, Kecamatan Gumay Ulu menghasilkan skala prioritas pembangunan jalan usaha tani (JUT) sepanjang 500 meter dan lanjutan gedung perpustakaan.
Kepala Desa (Kades) Rindu Hati, Ruismanto SH membenarkan, bahwasanya untuk RKPDes TA 2023, Pemerintah Desa (Pemdes) dan Badan Permusyawaratan Desa (BPD) menyepakati dua item yang memang masuk skala prioritas.
"Benar, kita akan bangun JUT diperkebunan sepanjang 500 meter di dusun lll maupun lanjutan gedung perpustakaan," jelasnya didampingi Ketua BPD, Yunita Frida, Jumat (8/7/2022).
Dirinya menambahkan, JUT ini sangat mendesak sekali, karena selama ini, petani ketika membawa hasil panen sangat kesulitan, terlebih lagi musim penghujan.
"Mayoritas mata pencaharian penduduk berkebun, sehingga JUT ini yang disetujui untuk dibangun, sehingga hasil perkebunan diangkut dengan mudah," terang Ruismanto.
Ruismanto berharap, dengan nanti dibangun HUT dan gedung perpustakaan, akan meningkatkan kemampuan dan kinerja dari masyarakat.
"Apalagi kehadiran perpustakaan ini, akan membantu anak-anak sekolah belajar guna mengali ilmu pengetahuan lebih dalam serta baik lagi, termasuk juga penduduk desa pun bisa memanfaatkannya," tegasnya.
Sementara itu, Camat Gumay Ulu, Tarmidi SSos MM melalui Sekretaris, SP Mulyadi menuturkan, hasil yang disepakati untuk RKPDes 2023 tersebut, tentunya akan banyak membantu warga dan anak-anak yang masih bersekolah.
"Memang hasil dari Musdes, dihasilkan dua item yang memang dibutuhkan desa, terutama sekali petani dan anak-anak sekolah," pungkasnya. (BERNAT)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: