Baznas Lahat dan Polres Lahat Kerja Sama Wujudkan Bedah Rumah di Tanjung Payang

Baznas Lahat dan Polres Lahat Kerja Sama Wujudkan Bedah Rumah di Tanjung Payang

LAHAT, LAHATPOS.CO – Badan Amil Zakat Indonesia (Baznas) Kabupaten Lahat merealisasikan program Lahat Sejahtera. Yakni, bedah rumah layak huni di Desa Tanjung Payang Kecamatan Lahat Selatan Kabupaten Lahat. Realisasi program ini ditandai dengan cara peletakan batu pertama terhadap mustahiq (penerima), Arniati (67), Senin (20/06/2022) sekitar pukul 16.20 WIB.

Hadir pada acara peletakan batu pertama program bedah rumah adalah Ketua Baznas Kabupaten Lahat KH Hamdi Arsal diwakili oleh Wakil Ketua 2 Bidang Pendistribusian, KH Muhammad Rusli Mansyur, Wakil Ketua 4 Bidang SDM, H Hasnul Basri, Sekretaris Baznas Ruspawan, Kapolres Lahat AKBP Eko Sumaryanto SIK, Camat Lahat Selatan Isna Abidarda BA, Kades Tanjung Payang Sapri, tokoh masyarakat H Nasrun Aswari SE MM, dan BPD.

Dalam sambutannya, Ketua Baznas Kabupaten Lahat KH Hamdi Arsal, melalui Wakil Ketua 2 Bidang Pendistribusian, KH Muhammad Rusli Mansyur menyampaikan salam dari Ketua Baznas Kabupaten Lahat belum dapat hadir. Ia menjelaskan, bahwa ada 5 program unggulan Baznas Kabupaten Lahat. Yakni, Lahat Religi, Lahat Sehat, Lahat Cerdas, Lahat Peduli, dan Lahat Sejahtera.

“Pembangunan bedah rumah layak huni ini adalah salah satu bentuk realisasi dari program Lahat Sejahtera,” ujarnya.

Lanjutnya, tahun 2021 lalu sebanyak 12 rumah yang mendapatkan program Lahat Sejahtera. Namun tahun ini terjadi penurunan, hanya sebanyak 9 rumah. Salah satunya didapat Arniati, warga Desa Tanjung Payang.

Pembangunan bedah rumah Arniati, merupakan kerja sama Baznas Kabupaten Lahat bersama Kapolres Lahat. Baznas membantu pembiayaan material untuk ukuran rumah 5x6 meter persegi. Sedangkan Kapolres membantu biaya tukang. Lama pengerjaan sekitar 1 bulan.

"Kami ucapkan terima kasih kepada Pak Kapolres Lahat beserta jajarannya, telah bersama sama merealisasikan bedah rumah ini. Kepada ibu Arniati, selamat, dan gunakanlah rumah ini, mudah mudahan menjadi tempat ibadah yang khusyuk dan tawaddu," ucapnya.

Tokoh masyarakat Desa Tanjung Payang, H Nasrun Aswari SE MM, mengucapkan terima kasih kepada Kapolres Lahat dan Baznas Kabupaten Lahat. Dengan adanya bantuan ini, menunjukkan bahwa Polres Lahat bertugas tidak hanya seputar keamanan, akan tetapi aktif juga pada kegiatan sosial. Dan, selamat kepada ibu Arniati, mendapatkan bedah rumah ini. Mudah mudahan menjadi surga bagi penghuni rumah ini.

Nasrun juga mengajak masyarakat, ikut membantu dalam pendirian rumah ini.

Kades Tanjung Payang Sapri mengucapkan terima kasih kepada Pimpinan Baznas Kabupaten Lahat dan Kapolres Lahat bersama jajarannya, telah hadir, melakukan peletakan batu pertama pembangunan rumah ini.

"Kami sangat berterima kasih, alhamdulillah tahun ini, Desa Tanjung Payang mendapatkan program bedah rumah ini atas nama Ibu Arniati," ucapnya.

Arniati kerja sehari hari buruh harian, tukang tanam padi, penghasilan 20 ribu perhari.

Sementara itu, Kapolres Lahat AKBP Eko Sumaryanto SIK mengungkapkan, membantu keperluan orang lain sangat baik sekali. Terlebih membangun rumah. Menurut Kapolres, bantuan ini sebetulnya, dari kita, untuk kita.

“Dari sekian banyak rejeki yang kita punya, kemudian kita sisihkan untuk bantuan ini. Nantinya di akhirat, akan kembali lagi kepada kita,” ungkapnya.

Peletakan batu pertama diawali dari Kapolres Lahat, Pimpinan Baznas, Camat Lahat Selatan, Kades Tanjung Payang, Ketua Bhayangkari Polres Lahat Endang Eko Sumaryanto, dan Wakil Ketua Bhayangkari Ana Feby. (dian)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: