Dinsos Lahat Sampaikan Bantuan Tanggap Darurat Bencana
LAHATPOS.CO, Lahat – Pemda Lahat melalui Dinas Sosial (Dinsos) Kabupaten Lahat, mendistribusikan bantuan kepada korban kebakaran di Desa Tanjung Kurung Ilir, Kecamatan Tanjung Tebat, Kabupaten Lahat, Sumatera Selatan, Rabu (1/12/2021). Bupati Lahat, Cik Ujang SH, didampingi Kepala Dinas Sosial Kabupaten Lahat Ekman Mulyadi, S.Sos diwakili oleh Sekretaris Dinas Sosial Kabupaten Lahat H. Budi Utama S.IP menyampaikan bantuan dari Pemerintah Daerah Kabupaten Lahat tersebut. Bantuan secara simbolis terima Camat Tanjung Tebat Aria Pulun SE. Jenis bantuan yang disampaikan diantaranya, terda gulung sebanyak 7 lembar, makanan anak anak sebanyak 12 paket, tikar gulung sebanyak 7 lembar, kids ware sebanyak 3 paket, family kids sebanyak 7 paket, dan beras sebanyak 70 kg. “Agar masyarakat yang tertimpah musibah diberikan kesabaran, dan mari bersama sama berempati dengan memberikan bantuan yang dapat meringankan duka para korban bencana kebakaran,” ujar Budi. Penyerahan bantuan dari Dinas Sosial kepada korban kebakaran di Desa Tanjung Kurung Ilir. Kemudian Bupati Lahat Cik Ujang SH menyampaikan bahwa, kita harus bersimpati terhadap masyarakat yang ditimpah musibah dengan bersama sama menumbuhkan semangat kegotongroyongan dan kesetiakawanan social, sehingga masyarakat merasa tidak sendiri dalam duka ini tetapi merasa terbantu dengan ukuran tangan kita bersama. Seperti diketahui, musibah kebakaran rumah terjadi pada warga Dusun 1 Desa Tanjung Kurung Ilir, Kecamatan Tanjung Tebat, Kabupaten Lahat, Sumatera Selatan. Peristiwa ini diketahui sekitar pukul 08.00 WIB, Rabu (1/12/2021). Kapolres Lahat, AKBP Achmad Gusti Hartono SIK, didampingi Kapolsek Kota Agung, disampaikan Paur Humas Aiptu Lispono SH, sedikitnya ada 7 rumah yang terbakar, dan 3 rumah rusak ringan, sehingga totalnya sebanyak 10 rumah terbakar. Rumah warga yang habis terbakar antara lain dihuni satu rumah 2 keluarga (Wiranto/Isnaini dan Sahari) kerugian Rp 300.000.000, rumah Sutuni (kerugian Rp 150.000.000), rumah Bambang /Nurhasah (kerugian Rp 170.000.000), Arianto /Astra (kerugian Rp 150.000.000). Berikutnya rumah Imanudin/Laili Suryati (kerugian Rp 150.000.000), rumah Aridi /Rili Herlika (kerugian Rp 150.000.000), dan rumah Imanudin/Mastini (kerugian Rp 150.000.000). Sedangkan tiga rumah mengalami rusak ringan terdiri dari rumah milik Rusi, dapurnya terbakar total kerugian sekitar Rp 5.000.000, rumah Gandi mengalami pecah kaca jendela dan kerugian sekitar Rp 1.500.000, dan rumah Budiman kaca jendela pecah kerugian Rp 1.500.000. Ditambah rumah Indri kaca jendela pecah dengan nilai kerugian Rp 1.500.000, dan Masjid Takwa meteran listerik terbakar, dan kaca pecah kerugiaan sekitar Rp 1.500.000. “Api berhasil dipadamkan sekitar jam 09.00 pagi, dengan dibantu mobil pemadam kebakaran sebanyak 3 unit. Terdiri dari 2 unit dari pemadam kebakaran Lahat dan 1 unit dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kota Pagar Alam,” terangnya. Dari kejadian ini sehingga total keseluruhan kerugian diperkirakan mencapai Rp. 1.231.000.000 (Satu Milyar Dua Ratus Tiga Puluh Satu Juta Rupiah). Diperkirakan api berasal dari korsleting listrik dari rumah Astra pada rumah bagian tengah bawah. Rumah tersebut dalam keadaan kosong, ditinggal pemilknya pergi ke sawah. “Saat ini telah dibangun posko dapur umum untuk para korban kebakaran. Unit Identifikasi Inafis Polres Lahat sudah berada di lokasi sedang melakukan penyelidikan penyebab kebakaran,” pungkasnya. (hms/dian)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: