Dukung Percepatan Vaksinasi, Priamanaya Grup Bagikan Paket Sembako di Tiga Desa
LAHATPOS.CO, Lahat - Priamanaya Grup berkomitmen mendukung program pemerintah dengan percepatan vaksinasi terutama di wilayah Kecamatan Merapi Barat dengan memberikan bantuan paket sembako kepada tiga desa yaitu, Desa Tanjung Telang, Desa Karang Endah, dan Desa Payo. Paket sembako diberikan kepada masyarakat yang sudah divaksin dosis pertama yang berlangsung di Gedung Serbaguna Desa Payo, Jumat (31/12). Penyerahan paket sembako oleh Kepala Desa Payo Hernisawati Manager CSR dan Eksternal Relation Ship, Agung Dwi Anggoro mengatakan, program Priamanaya Grup untuk saat ini mendukung percepatan vaksinasi massal dengan memberikan paket sembako sebanyak 250 paket untuk Desa Tanjung Telang, Desa Karang Endah dan Desa Payo. Penyuntikan vaksin oleh nakes “Dengan adanya program pemberian sembako untuk vaksin dosis satu ini agar tercapai target yang ditetapkan oleh pemerintah. Artinya Priamanaya Grup juga punya andil dalam menciptakan kesehatan, dan juga ikut mengurangi angka Covid-19 di wilayah Kecamatan Merapi Barat, dan juga merealisasikan target yang ditetapkan pemerintah,” terangnya. Sementara Kepala Desa Payo, Hernisawati menyampaikan apresiasinya kepada Priamanaya Grup yang telah turut mendukung program pemerintah daerah untuk percepatan program vaksinasi dengan kejar target minimal 70 persen agar cepat tercapai. “Dengan adanya bantuan sembako ini juga sebagai pemacu atau semangat bagi masyarakat agar mau untuk divaksin,” jelasnya. Dikatakan Camat Merapi Barat Sumarno SE MSi, kita apresiasi kepada Priamanaya Grup telah turut andil dengan membantu memberikan paket sembako dalam rangka percepatan program vaksinasi di desa-desa. “Untuk wilayah Kecamatan Merapi Barat yang saat ini sudah ada peningkatan pencapaian vaksinasi sudah sebesar 67,1 persen per tanggal 30 Desember 2021. Kita berharap pencapaian 70 persen dapat tercapai,” ungkapnya. (Purwanto/adv)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: