Karang Taruna Desa Gunung Agung Terbentuk

Karang Taruna Desa Gunung Agung Terbentuk

- Desa Gunung Agung Kecamatan Merapi Barat Kabupaten Lahat resmi terbentuk pada Sabtu ( 22/1). Pembentukan ini melalui proses penyelenggaraan pertemuan warga Desa Gunung Agung dengan Pemerintah Desa  Gunung Agung dan jajaran perangkat desa serta BPD, di rumah Kepala Desa Gunung Agung. Kepala Desa Gunung Agung, Darussalam mengatakan, musyawarah melaksanakan agenda, antara lain pembentukan Karang Taruna (KT) dan ketuanya, pembentukan Lembaga Adat, LPM, pengurus Masjid, dan pengurus Kain Putih. \"karang Musyawarah di rumah Kades Gunung Agung “Karang Taruna dan Lembaga Adat, LPM, dan yang lainnya adalah adalah mitra strategis Pemerintah Desa. Semuanya nantinya akan bersinergi mengatasi masalah sosial, yang terjadi di desa. Selalu bersama sama sinergi dengan Pemerintah Desa,” terang Darussalam. Baca Juga : Darussalam juga meminta, kepengurusan Karang Taruna Desa Gunung Agung nantinya dapat selalu berkoordinasi dengan Pemerintah Desa, sehingga dapat membangun misi yang sama dan memberikan kontribusi untuk Pembangunan Desa.

\"karang Kata sambutan “Selamat kepada yang sudah terpilih. Semoga dapat amanah dalam menjalankan tugasnya. Kepada yang sudah mengabdi, saya ucapkan terima kasih atas pengabdian yang telah dijalankan selama ini,” ujarnya. Dalam musyawarah ini juga didapatkan kesimpulan untuk persatuan kain putih Desa Gunung Agung yang sebelumnya per KK Rp 15 ribu. Saat ini tidak ada lagi iuran alias gratis. “Dengan adanya musyawarah ini, tanggapan masyarakat alhamdulillah respon baik, karena kita lakukan dengan keterbukaan, serta tidak ada monopoli dari manapun,” pungkasnya. (*/pur/dyn)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: