Inspektorat Minta Kades Banyak Membaca Peraturan

Inspektorat Minta Kades Banyak Membaca Peraturan

– Inspektorat, minta kades lama dan kades baru banyak banyak membaca peraturan. Khususnya pengawasan keuangan desa. Jangan sampai tersandung hukum, lantaran belum paham terhadap peraturan yang ada. Hal ini d!sampaikan Perwakilan Inspektorat Pemda Lahat, Sabudin SIP, saat memberikan pembinaan kepada kades lama dan kades baru, di Kecamatan Merapi Barat, Kabupaten Lahat, Kamis (27/01/2022). “Bila ada yang ingin d!tanyakan, silahkan konsultasikan dengan Inspektorat,” ujarnya. Lanjutnya, pertemuan ini, sekaligus silaturahi, bersama kepala desa se Kecamatan Merapi Barat. Camat Merapi Barat, Sumarno SE MM , melalui Kasi Ekobang, Anton Akbar mengatakan, d!harapkan  dengan adanya pembinaan terhadap kades kades, dapat mencegah penyimpangan yang terjadi di desa. “Jangan sampai desanya bermasalah. Silahkan klarifikasi, konfirmasi semua masalah, serta kendala yang ada di desa, sehingga kedepannya dapat memperlancar perjalanan pemerintahan yang ada di desa,” ungkap Anton. (pur/dyn) Baca Juga :

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: