Pemda Lahat Bergerak Lagi. Sesuai Arahan Presiden dan Gubernur

Pemda Lahat Bergerak Lagi. Sesuai Arahan Presiden dan Gubernur

– Pemda Lahat langsung bergerak cepat. Ibarat pepatah, sebelum hujan sediakan payung. Mengantisipasi penyebaran virus baru, di Kabupaten Lahat. Bupati Lahat, Cik Ujang SH, melalui Wakil Bupati Lahat, H Haryanto SE MM, langsung memimpin rapat bersama Forkopimda Lahat di Opsroom Pemda Lahat, Selasa (08/02/2022). Hadir rapat antara lain, Kapolres Lahat AKBP Eko Sumaryanto SIK, Dandim 0405 Lahat Letkol Kav Shawaf Al-Amien SE MSi, Asisten l, Kepala BPBD, Direktur RSUD, Kadis Kesehatan, Kepala BPKD, Kadis Pendidikan, Kadis Kominfo, dab Kasat Pol PP dan Damkar. Wabup menyampaikan, sesuai arahan dari Presiden RI dan Gubernur Sumsel, bahwa daerah harus segera menyiapkan langkah langkah dalam mengantisipasi penyebaran Omicron. Dalam rapat ini, Wabup mengintruksikan, percepat lakukan vaksinasi. Kepada anak anak, lansia, maupun umum untuk dosis 2. “Masker siapkan lagi. Anggarkan lagi,” ucapnya. Wabup juga mengintruksikan Kasat Pol PP, melakukan pengawasan terhadap tempat tempat keramaian. Antara lain, kafe, tempat wisata, maupun kawasan lainnya. Sementara, Kapolres Lahat AKBP Eko Sumaryanto SIK menyampaikan, upaya mempercepat vaksinasi, maka semua pihak harus bergerak. Vaksinasi terus lakukan. “Kami dari Polri maupun TNI, terus melakukan vaksinasi ini. Kita harus bergerak cepat. Apa yang bisa dilakukan, maka kita lakukan. Demi menyelamatkan negeri ini,” ucapnya. (*/dian) Tentang Omicron , juga dikenal sebagai , adalah  , sebuah  yang menyebabkan . WHO menyatakannya sebagai  dan menamakannya dari kata Yunani .

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: