Mobil Distributor Minyak Goreng Diserbu Warga

Mobil Distributor Minyak Goreng Diserbu Warga

– Mobil distributor Minyak Goreng diserbu warga. Mobil engkel bawa diserbu warga. Kehadiran warga bukan untuk merusak, akan tetapi rebutan membeli minyak goreng yang barusan tiba. Kejadian ini terlihat di Jalan Akmal Pasar Atas, Kecamatan Baturaja Timur, Kabupaten Ogan Komering Ulu, Rabu (23/2) sekitar pukul 09.50 WIB, saling bersahutan. Raungan klakson tersebut d!picu antrian masyarakat yang ingin membeli minyak goreng yang d!jual distributor PT Menara. Antrian mengular dari Masjid As Solihin Baturaja hingga Pos Polisi Pasar Atas. Hal ini menyibukkan anggota Polisi Pos Polisi Pasar Atas dan Anggota Sat Sabhara Polres OKU untuk mengatur lalu lintas. D!konfirmasi median ini, Kepala Unit Pasar Atas, Emi Susanti, mengatakan, antrian tersebut d!picu antrian masyarakat yang menyerbu mobil milik distributor PT Menara yang membawa minyak goreng merk Sovia kemasan 1 kg. Namun, lanjut Emi, ketika mobil engkel tersebut stop langsung d!serbu masyarakat. Sehingga, para toko – toko yang akan merima minyak goreng dari PT Menara menolak. “Para pemilik toko khawatir karena melihat antrian masyarakat yang menyerbu mobil milik PT Menara,” imbuh Emi. Distributor PT Menara, Amperman, mengungkapkan, bahwa pihaknya membawa 100 dus minyak goreng merk Sovia kemasan 1 kg. “1 dua berisi 12 kemasan jadi totalnya 1200 kemasan,” ungkap Amperman. Menurut Amperman, pihaknya akan mendistribusikan minyak goreng tersebut ke toko – toko. Namun, belum sempat di distribusikan ke toko – toko yang telah order ke PT Menara, sudah diserbu masyarakat. “Melihat antrian ini kita akan stop dan akan kita alihkan ke tempat yang lebih aman,” pungkas Amperman. (bet/okes)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: