Bawaslu Lahat

PT PAMA Bersama Puskesmas GGB Lakukan Fogging

PT PAMA Bersama Puskesmas GGB Lakukan Fogging

LAHAT –  PT PAMA bersama Puskesmas Golden Great Borneo (GGB) lakukan di Desa Sirah Pulau. Fogging dalam rangka mencegah penyebaran serangan penyakit Demam Berdarah Dengue (DBD) dan Malaria yang sering terjadi setiap tahun, Rabu (23/02/2022). Kepala Desa Sirah Pulau, Hendra Febriansyah mengatakan, fogging di Desa Sirah Pulau ini sebagai bentuk pencegahan terhadap DBD dan Malaria. Saat ini sering  terjadi setiap tahun, terlebih lagi musim hujan. “Alhamdulillah kegiatan fogging di Desa Sirah Pulau mendapat dukungan dari PT PAMA dan Puskesmas Golden Great Borneo,” ujarnya. Pencegahan penyakit berbahaya itu perlu d!laksanakan. Apalagi sekarang ini di Desa Sirah Pulau sudah ada warga yang kena nalaria, namun untuk serangan DBD di lingkungan Desa Sirah Pulau belum ada. Selain itu, masyarakat kita gerakkan untuk bersih bersih sekitar lingkungan. Terutama tempat tempat air yang tergenang, sehingga jentik jentik nyamuk juga dapat berkurang. Ia berharap masyarakat bisa menjaga kebersihan lingkungan, dan rutin melaksanakan pemberantasan sarang nyamuk. “Setiap hari dengan kesadaran tanpa ada paksaan,” pungkasnya. Di tempat terpisah, CSR Officer PT Pamapersada Nusantara, Joko Budi menyampaiakan, kami dari PT Pamapersada Nusantara selalu berkomitmen untuk memberikan dampak positif kepada masyarakat sekitar melalui program CSR. Pada hari ini telah dilakukan program CSR PT PAMA bidang kesehatan yaitu, pencegahan malaria dan demam berdarah di Desa Sirah Pulau melalui fogging. “Di bidang kesehatan yang lain, kami PT PAMA melalukan pembinaan kepada posyandu balita dan lansia Desa Sirah Pulau yakni pemberian makanan tambahan dan pelatihan kader posyandu,” ungkapnya. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: