Lahatpos.co - Heran, Paslon lain terhadap program gratis dan prorakyat YMBM, ini jawaban Cabup Lahat Yulius Maulana.
Paslon lain mempertanyakan program paslon nomor 1 YMBM yang semuanya prorakyat dan gratis.
Apakah mungkin APBD Lahat dapat mengcover semua program yang sudah dipaparkan pada acara Debat Publik Cabup dan Cawabup Lahat.
Program YMBM diantaranya berobat gratis, sekolah gratis, pupuk gratis, kenaikan tunjangan kinerja ASN, kenaikan gaji kades lurah BPD dan perangkatnya, hingga umroh gratis bagi Masyarakat Kabupaten Lahat.
Menanggapi pertanyaan itu, Cabup Lahat Yulius Maulana ST menjelaskan, bahwa Lahat adalah kabupaten kaya.
Lahat memiliki perusahaan tambang batu bara terbesar kedua di Indonesia. Ada sekitar 43 perusahaan tambang batu bara yang operasi di Kabupaten Lahat.
Belum lagi sektor di bidang pertanian dan Perkebunan.
Dengan kekayaan Kabupaten Lahat melimpah, maka sudah sewajarnya uang negara disalurkan untuk masyarakat Kabupaten Lahat.
Cabup Lahat Yulius Maulana juga mengatakan, dari data BPS bahwa Lahat termiskin nomor dua di Sumsel. Bahkan, masuk kategori miskin ekstrim.
Adanya program prorakyat dan gratis akan membantu masyarakat Kabupaten Lahat dalam mengatasi kondisi kemiskinan.
Oleh karena itu, untuk mewujudkan program itu semua, Cabup Lahat berharap doa dan dukungan dari masyarakat Kabupaten Lahat.*