Sosialisasi Hasil Pembinaan Desa Cantik dan Launching “Si Petani” di Desa Pagar Ruyung

Rabu 16-10-2024,17:40 WIB
Reporter : Dian
Editor : Dian

Tentunya, dalam mengimplementasikan program Desa Cantik ini, Desa Pagar Ruyung telah mendapatkan pembekalan dan pendampingan yang intens dari Badan Pusat Statistik Kabupaten Lahat, didukung oleh Forum Satu Data Lahat yaitu Bappeda, Kominfo SP, dan walidata pendukung lainnya. 

“Terima kasih setinggi-tingginya kami sampaikan kepada BPS Kabupaten Lahat sebagai pembina statistik sektoral dengan segala usahanya dalam memainkan peran membangun Kabupaten Lahat,” imbuh Pj Bupati Lahat dalam sambutannya. 

Pada kesempatan tersebut, PJ Bupati Lahat juga memberikan bantuan bibit ikan sebagai apresiasi kepada Pemerintah Desa Pagar Ruyung.

Dengan kegiatan ini diharapkan data yang dihasilkan membuat Desa Pagar Ruyung menjadi desa maju dan penggunaan anggaran desa menjadi lebih efektif dan tepat sasaran. 

Selain itu, harapannya Desa Pagar Ruyung  tidak hanya dikenal di Kecamatan Kota Agung, tetapi juga di kecamatan lain  se-Kabupaten Lahat, bahkan se-Indonesia. 

Semoga hasil penilaian Desa Cantik nanti dapat memberikan hasil terbaik dan Desa Pagar Ruyung dapat membawa nama Kabupaten Lahat ke kancah nasional.*

Kategori :