Acara ini dihadiri oleh Kepala Bidang Ketenagalistrikan ESDM Provinsi Sumsel, Ketua YLKI Provinsi Sumsel, Ketua Perwakilan Ombudsman Provinsi Sumsel, dan Ketua Masyarakat Kelistrikan Indonesia Provinsi Sumsel.
Dalam kesempatan tersebut, General Manager PLN UID S2JB, Adhi Herlambang, memaparkan kondisi kelistrikan sekaligus menyampaikan program, layanan, dan transformasi yang tengah gencar dilakukan oleh PLN untuk meningkatkan kualitas pelayanan dan keandalan listrik.
“PLN saat ini tengah bertransformasi di berbagai lini, mulai dari peningkatan bauran energi baru terbarukan, peningkatan layanan dan customer experience melalui layanan digital, dan komunikasi intensif bersama stakeholder untuk memperkuat kolaborasi dalam upaya peningkatan keandalan” tutur Adhi.
Kegiatan ini menghadirkan sesi dialog interaktif yang diikuti para tamu undangan dari berbagai kalangan mulai dari masyarakat, akademisi, pelajar, instansi serta pelanggan bisnis dan industri.
Berbagai aspirasi berhasil ditampung, diantaranya mengenai jaringan listrik, tanam tumbuh, edukasi penyebab padam, serta edukasi mengenai penerangan jalan umum yang dikelola pemerintah daerah setempat.
“Saya sangat berterima kasih atas atensi dan antusiasme para customer dan stakeholder yang bergabung bersama kami pada hari ini” imbuh Adhi.
Ketua Ombudsman Provinsi Sumsel, M. Adrian Agustyansyah, S.H., M.H. mengapresiasi pihak PLN yang telah menjalin komunikasi aktif bersama Ombudsman dalam menyikapi berbagai tantangan dalam mewujudkan listrik andal di Sumsel.
“Ketika ada suatu masalah atau tantangan, terkadang ada pihak yang sulit diajak ketemunya. Tapi PLN, ketika ada masalah atau tantangan, dengan segera bersedia datang dan bertemu dengan kami di ombudsman dan menjelaskan kondisi yang dihadapi. Komunikasi seperti ini yang kita harapkan supaya kita bisa berkolaborasi dan sama-sama mencari solusi” kata Adrian.
Ketua Yayasan Lembaga Konsumsi Indonesia Provinsi Sumsel, Dr. RM Taufik Husni, S.H., M.H. mengatakan pihaknya siap menjalin komunikasi intensif bersama PLN dan meningkatkan kesadaran konsumen tentang hak dan tanggung jawabnya sehingga masyarakat dapat menjadi konsumen yang bijak.
“Kami siap mengumpulkan aspirasi masyarakat, menyampaikannya kepada pihak PLN, dan kita sama-sama coba cari solusinya, supaya kondisi kelistrikan di Sumsel ini bisa membawa kenyamanan bagi semua lapisan masyarakat, dan masyarakat yang mendapatkan edukasi dari PLN, salah satunya melalui kegiatan ini, bisa menjadi konsumen yang bijak” tutur Taufik.
PLN UID S2JB berharap, kegiatan ini dapat menjadi salah satu media komunikasi yang efektif dengan pelanggan dan stakeholder dalam mempererat kolaborasi dan mengoptimalkan peran masing-masing pihak untuk bersama-sama mendukung keandalan pasokan listrik.*
Berita Baca Juga:
PLN siap suplai energi hijau ke perusahaan fashion global H&M Group, dukung dekarbonisasi di sektor industri.
PT PLN (Persero) siap memasok energi hijau sebesar 210 Gigawatt hour (GWh) pertahun untuk perusahaan fashion global, H&M Group. Melalui kolaborasi penyediaan listrik ramah lingkungan dengan H&M ini, PLN mendukung langkah dekarbonisasi, khususnya di sektor Industri tanah air.
Penandatanganan nota kesepahaman Green Energy As Services (GEAS) Dedicated Source dilakukan oleh Executive Vice President (EVP) Penjualan dan Pelayanan Pelanggan Enterprise PLN, Nayusrizal dengan Regional Country Manager of China and South East Asia H&M, Jessica Wilhelmsson dan disaksikan General Manager PLN UID Jawa Barat, Susiana Mutia selaku penyedia listrik hijau dedicated source untuk pabrik H&M di wilayah Jawa Barat pada Rabu, (19/6).
Direktur Utama PLN Darmawan Prasodjo menjelaskan, PLN memiliki komitmen untuk memitigasi dampak perubahan iklim dengan menyediakan listrik dari sumber daya yang ramah lingkungan.