Inilah Susunan Komisioner KPU Lahat yang Baru, Sarjani Jabat Ketua KPU

Selasa 23-01-2024,18:22 WIB
Reporter : Zaki
Editor : Dian

Lahatpos.co - Inilah susunan komisioner KPU Lahat yang baru, Sarjani jabat Ketua KPU Lahat. Setelah ditetapkan secara resmi nama-nama komisioner KPU Kabupaten Lahat yang lolos, dan dilantik di KPU RI, Jakarta Pusat, Senin (22/1).

Lima Anggota KPU Lahat Agusman Askoni, Elfa Rani, Emil Asy'ary, Eva Metriani, dan Sarjani, langsung melaksanakan rapat pleno untuk menyusun struktural KPU Lahat periode 2024-2029.

Dengan hasil memilih Sarjani menjadi Ketua KPU Lahat sekaligus menangani Divisi Umum, Keuangan dan Logistik. 

Elfa Rani menjabat Komisioner Divisi Teknis, Emil Asy Ary menjabat Komisioner Divisi Perencanaan dan Data, Agusman Askoni menjabat Komisioner Divisi Hukum. 

Sedangkan Eva Metriani SE tetap menjabat sebagai Komisioner Divisi SDM dan Partisipasi Masyarakat.

Ada hal yang harus dipersiapkan menyambut pelaksanaan Pemilu Legislatif dan Pilpres pada tanggal 14 Februari 2024 dan Pemilukada pada November 2024 mendatang. 

"Insya Allah kita telah menyusun divisi masing masing, karena banyak hal yang harus dilakukan jelang Pileg, Pilpres dan Pilkada mendatang," dikatakan Sarjani.

Sebelumnya,sah! setelah ditetapkan secara resmi nama-nama calon Komisioner KPU Lahat yang lolos, akhirnya lima anggota resmi dilantik. Pelantikan calon komisioner KPU Lahat berlangsung di KPU RI, Jakarta Pusat, Senin sore 22 Januari 2024.

Lima nama calon Anggota KPU Lahat yang dilantik Agusman Askoni, Elfa Rani, Emil Asy'ary, Eva Metriani, dan Sarjani. 

Sedangkan Anggota KPU Lahat periode 2019-2024 adalah Nana Priana SHI MM, Thomzon SAg MM, Irfan Rojhannudin SSi MPd, Eva Metriani SE, dan Eka Pitra SPd MPd. 

Pelantikan berdasarkan Pengumuman KPU RI Nomor 8/SDM.12-Pu/04/2024 tentang Calon Anggota Komisi Pemilihan Umum Provinsi Pada 1 (Satu) Provinsi dan Anggota Komisi Pemilihan Umum Kabupaten/Kota Terpilih Pada 5 (Lima) Kabupaten/Kota Di 3 (Tiga) Provinsi Periode 2024-2029.

Kasubag Teknis KPU Lahat Dahnis mengatakan bahwa pihaknya masih menunggu penetapan untuk jabatan Ketua KPU Lahat periode 2023-2029. 

"Ya belum dapat infonya," tuturnya. 

Sementara Eva Metriani mengatakan bahwa pelantikan dilakukan di KPU RI. Yakni dirinya beserta empat komisioner atau anggota KPU Lahat lainnya. 

"Ya di Jakarta," kata Eva. 

Kategori :