Kendalikan Bad Mood Kamu Dengan Cara Berikut ini, Teman Auto Mendekat

Selasa 09-01-2024,00:30 WIB
Reporter : Novri
Editor : Novri

Lahatpos.co – Cara mengatasi Bad Mood, pernah gak sih ketemu orang yang tiba tiba baik banget, selang beberapa menit kemudian tiba tiba dia berubah drastis ? atau bahkan kamu sendiri yang merasa seperti itu ?

Jika itu benar, kamu wajib banget mengikuti step by step cara yang akan kita bagikan ini, karna dengan cara ini Bad Mood kamua akan segera membaik.

Dilansir dari berbagai sumber, berikut cara mengendalikan Bad Mood.

1. Melakukan Hal Positif

 Pada dasarnya, setiap orang memiliki kontrol penuh atas dirinya sendiri. Oleh karena itu, ketika sedang bad mood, alih-alih melampiaskannya dengan melakukan tindakan negatif, cobalah untuk melakukan hal-hal positif agar pikiran juga menjadi lebih positif. Misalnya, berjalan-jalan di taman, menghirup udara segar, atau membantu orang lain.

 

2. Menangis

 Salah satu cara ampuh dalam mengatasi bad mood adalah dengan menangis. Ketika sedang bad mood dan ingin menumpahkannya dalam tangisan, maka tangisan ini tidak perlu ditahan. Pasalnya, menangis dapat membuat perasaan jauh lebih lega.

3. Berbicara dengan Seseorang

Suasana hati yang buruk sering kali membuat seseorang enggan bertemu dengan orang lain. Namun, jika menghabiskan waktu sendirian justru malah dapat memicu kebiasaan buruk, seperti stress eating (makan berlebihan). Oleh karena itu, sebaiknya carilah seseorang yang dapat diajak bicara.

 

4. Olahraga

Meski melelahkan, ternyata olahraga bisa menjadi salah satu cara menghilangkan bad mood. Pasalnya, olahraga dapat mendorong pelepasan hormon endorfin, yakni hormon yang dapat meredakan stres dan nyeri 

 

5. Mencari Hiburan

 Upaya berikutnya yang bisa dilakukan untuk mengatasi bad mood adalah mencari hiburan. Lakukan sesuatu yang disukai, misalnya mendengarkan musik ceria, menonton film komedi, atau mencari kegiatan di luar rumah. Dengan stimulasi lagu yang ceria dan film komedi, seseorang akan lebih banyak tertawa dan tersenyum. Alhasil, suasana hati pun menjadi lebih baik.

 

6. Menerapkan Pola Hidup Sehat

Penerapan pola hidup sehat untuk meredakan bad mood selain berolahraga adalah mencukupi waktu tidur, istirahat sementara dari media sosial (detoks sosmed), atau mematikan gadget. Jangan lupa mengonsumsi makanan sehat bergizi seimbang yang bisa memperbaiki mood, seperti pisang, ikan, dan cokelat.

 

 

 

 

Kategori :