Ini Penyebab Air PAM di Empat Lawang Mati

Rabu 12-07-2023,06:23 WIB
Reporter : Sumantri
Editor : Sumantri

EMPAT LAWANG, LAHATPOS.CO - Hampir 1 minggu lebih, air PAM di Kecamatan Tebing Tinggi, Kabupaten Empat Lawang mati, hal ini dikeluhkan warga yang menjadi pelanggan PDAM Tirta Seguring Betung tersebut.

Para pelangganpun, bertanya-tanya apa yang menjadi penyebab air PAM tersebut mati hingga hampir 1 minggu lebih.

Menanggapi hal tersebut, Plt Direktur PDAM Tirta Seguring Betung, Hendra, mengatakan, air PAM tersebut mati akibat banjir bandang yang mengakibatkan tertutupnya saluran intake.

"Pasca banjir bandang, saluran intake tertutup material dan pipa induk jaringan distribusi hanyut," kata Hendra.

BACA JUGA:Nakes Berkicau di Medsos Tetap Tolak RUU Kesehatan Jadi UU

saat ini lanjut Hendra, proses perbaikan sudah selesai kemarin sore, dan beberapa wilayah air sudah mengalir kembali, namun tekananny belum maksimal.

"Pagi tadi sudah untuk beberapa wilayah, tetapi tekanan nya belum maksimal," ujarnya.

Dia juga menambahkan, jika tidak ada halangan dan hambatan, besok pagi air akan mengalir ke wilayah Kelurahan Pasar," Kalau pasar besok pagi (red,hari ini) insya Allah sudah normal. Tapi kalau jalan poros belum bisa di pastikan karena dataran nya lebih tinggi," ungkapnya. (01)

Kategori :