Seleksi Tertulis PPS Muara Enim Dibagi 7 Zona, Lihat Disini

Selasa 03-01-2023,18:01 WIB
Reporter : Dian
Editor : Dian

Zona 2 yakni Lembak, Sungai Rotan, Belida Darat yang akan dipusatkan di Lembak.

Zona 3 yakni Empat Petulai Dangku, Belimbing, dan Rambang Niru yang akan dipanggil di rambang niru.

Zona 4 yakni Lubai Ulu, Lubai dan Rambang yang akan dipusatkan di Lubai. 

BACA JUGA:Rhoma Irama akan ke Ogan Ilir dan Lubuklinggau, ini Agendanya

BACA JUGA:Jadi Irup HAB Kemenag ke 77 Tahun 2023, Ini yang Disampaikan Gubernur Herman Deru

BACA JUGA:Hari Jadi Kementerian Agama, BRI Lahat Berikan ini

Zona 5 yakni Muara Enim, Ujan Mas, Gunung Megang dan Benakat yang akan dipusatkan di Muara Enim.

Zona 6 meliputi  Lawang Kidul, Tanjung Agung, dan Panang Enim yang akan dipusatkan di Lawang Kidul.

Dan terakhir zona 7 Kecamatan Semendo Darat Laut, Semendo Darat Tengah dan Semendo Darat Ulu yang akan dipusatkan di Semendo Darat Laut.

Setelah seleksi tertulis, sambung Ahyaudin, hanya akan diambil enam orang peringkat tertinggi dari masing-masing desa dimana setelahnya pada 15-17 Januari akan dilakukan wawancara untuk mengambil tiga besar. 

BACA JUGA:4 Bedah Rumah untuk Warga Kota Palembang, dari Perusahaan Plat Merah ini

BACA JUGA:Korban Menjerit Histeris Dengar Putusan Hakim PN Lahat, Kasus Kekerasan Seksual

BACA JUGA:Jadi Irup HAB Kemenag ke 77 Tahun 2023, Ini yang Disampaikan Gubernur Herman Deru

“Untuk di tahap ini bisa dilimpahkan ke PPK (Panitia Pemilihan Kecamatan) kalau memang KPUD tidak bisa mengkoordinirnya mengingat masih banyak tahapan yang masih harus dilakukan,” ungkapnya. 

Lalu, pada 18-20 Januari 2023 pengumuman tiga besar dari masing masing desa yang akan dilaksanakan pelantikan pada 24 Januari 2023. 

“Tiga orang dari masing masing 255 desa/kelurahan. Artinya total ada 764 orang PPS yang akan dilantik,” tukasnya. *

Kategori :