Ini Tujuan Forum Merapi Bersatu Merapi Timur Undang Perusahaan Transportir Batu Bara

Kamis 29-12-2022,06:11 WIB
Reporter : Purwanto
Editor : Dian

LAHATPOS.CO, Merapi Timur – Kecamatan Merapi Timur Kabupaten Lahat yang tergabung dalam Forum Merapi Bersatu Merapi Timur (FMBMT) mengundang sejumlah perusahaan transporter batu bara untuk duduk bersama.

Undangan disampaikan Forum Merapi Bersatu Merapi Timur (FMBMT) bersama pengurus Badan Kerjasama Antar Desa (BKAD) Kecamatan Merapi Timur Kabupaten Lahat.

Tujuan duduk bersama adalah untuk melakukan mediasi.

Terkait dampak debu batu bara yang telah terjadi wilayah Kecamatan Merapi Timur Kabupaten Lahat.

BACA JUGA:Masalah Debu Angkutan Batu Bara di Merapi Timur Belum Tuntas

BACA JUGA:Wakil Bupati Lahat akan ke Jarai, ini Agendanya

Ketua Forum Merapi Bersatu Merapi Timur (FMBMT) Yulia Ningsih menjelaskan, mediasi bersama transportir batu bara sangat penting sekali.

Pihaknya ingin transportir batu bara yang beroperasi di wilayah Kecamatan Merapi Timur memiliki komitmen dan bertanggung jawab. 

Terhadap dampak debu yang dialami oleh masyarakat Kecamatan Merapi Timur Kabupaten Lahat.

Dua perusahana transport yang diundang adalah PT Servo Lintas Raya (SLR) dan PT Long Daliq Primacoal (LDP). (*)

 

Kategori :