LAHATPOS.CO, Palembang - Pesawat Saudi Arabian Airlines yang membawa Jemaah haji kloter 8 PLM, yang didalamnya ada 100 orang Jemaah haji Kabupaten Lahat take up dari Bandara AMAA (Amir Muhammad Bin Abdul Aziz) Internasional Madinah, tepat jam 03.30 menit WAS.
Setelah melalui pemeriksaan bagasi di Imigrasi Saudi, alhamdulillah semua berjalan lancar. Sehingga perjalanan menuju Bandara Sultan Mahmud Badaruddin II Palembang, menurut kru pesawat, lebih cepat 30 menit dari jadwal yang semestinya.
“Kalau menurut jadwal, pesawat akan landing di Bandara SMB II Palembang sekitar pukul 17.25 WIB. Ternyata pesawat sudah landing dan sempurna jam 16.55 WIB,” ujar HM Gandil Sakni, Karom 8 PLM, Kamis (11/08/2022).
Oleh karena itu, Gandil menyampaikan, bersyukur kepada Allah SWT, atas segala nikmat yang diberikan-Nya, sehingga perjalanan ini lancar.
BACA JUGA:Main Voli Pake Daster, Woww Ini Penampilan Mereka
“Alhamdulillah, karena semuanya saling memahami, sehingga sampai saat ini, Jemaah haji Kabupaten Lahat tetap solid, dan merupakan suatu keluarga besar. Yakni, keluarga besar Jemaah haji Kabupaten Lahat,” terangnya.
Informasi berikutnya, bahwa setelah Jemaah haji turun dari Pesawat Saudi Arabian Airlines, panitia daerah dalam hal ini dari Kabupaten Lahat, sudah menunggu Jemaah haji Kabupaten Lahat di bandara.
Ada Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Lahat, Drs H Rusidi Dja’far MM, didampingi Kasi PHU, dan panitia daerah lainnya, sudah siap menunggu Jemaah haji Kabupaten Lahat.
Selanjutnya, Jemaah haji Kabupaten Lahat dibawa ke Asrama Haji. Lalu diperiksa kesehatan, swab antigen, suhu badan, dan sebagainya. Alhamdulillah, dari 100 jemaah haji Kabupaten Lahat ini dinyatakan semuanya sehat. Pengecualian ada satu orang perlu diobservasi karena suhu badannya agak tinggi. Insya Allah, sudah bergabung dengan Jemaah yang lainnya.
BACA JUGA:Pelantikan Kepala SMP dan SD se Kabupaten Lahat, Ini Nama Namanya
Lanjut Gandil, menurut informasi dari panitia daerah, Jemaah haji Kabupaten Lahat akan diberangkatkan menuju Lahat, setelah diatas pukul 24.00 WIB. Dalam perjalanan, insya Allah Jemaah bisa istirahat dengan tenang, sehingga nanti menjelang waktu subuh, Jemaah haji akan istirahat di Desa Payo Kecamatan Merapi Barat.
Di sana juga, mungkin ada Jemaah yang akan berganti pakaian, dan menerima jamuan makan di Desa Payo.
Setelah dari Desa Payo, selanjutnya Jemaah haji Kabupaten Lahat melanjutkan perjalanan menuju halaman Gedung Kesenian di Kota Lahat.
“Disitu insya Allah, akan disambut oleh Bapak Bupati Lahat beserta pejabat pemerintahan lainnya. Kami juga secara lisan, melaporkan kepada Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Lahat, bahwa sesaatnya tiba di halaman Gedung Kesenian, kami mohon diberikan ruang dan waktu untuk semua Jemaah supaya bisa bersujud syukur. Bersyukur kepada Allah SWT, berkat takdir-Nya, kami diberangkatkan oleh Pemerintah Kabupaten Lahat dan keluarga kami dari Kabupaten Lahat. Tepat 1 Juli 2022 hari Jumat,” ujarnya.
Atas bimbingan dari Allah SWT, bahwa 100 orang Jemaah haji Kabupaten Lahat ini bisa wukuf di Padang Arofa’, 9 Dzulhijjah, juga tepat pada hari Jumat. Semua prosesi, baik rukun, wajib, dan sunnat haji, juga apa yang dilaksanakan di Madinah Al Munawaroh sejak tanggal 2 Agustus 2022 sampai 11 Agustus 2022 dapat terlaksana dengan baik, tanpa hambatan yang berarti.
BACA JUGA:Heboh di Media Sosial, Video Detik-Detik Sebelum Brigadir J Tewas Dihabisi
“Dan, juga qodarullah, kami tiba di Lahat kembali pada tanggal 12 Agustus, itupun pada hari Jumat. Oleh karena itu, Jemaah semuanya sangat berharap penuh, dengan hari hari baik, di awali pada hari jumat, saat wukuf. Kembalinya juga ke tanah air di Kabupaten Lahat pada hari Jumat. Insya Allah, ini akan menjadi motivasi bagi Jemaah Kabupaten Lahat, supaya bisa mencapai baldatun thayyibatun wa rabbun ghafur, dalam istilah Lahatnya, adalah Lahat Bercahaya,” ungkapnya.
“Insya Allah, Jemaah haji pada tahun ini, akan menjadi agen perubahan sosial menuju pribadi yang sholeh dan sholeha,” pungkasnya. (habis)