LAHAT, LAHATPOS.CO - Pembangunan infrastruktur fisik masih menjadi prioritas pembangunan di Desa Sukacinta Kecamatan Merapi Barat untuk pembangunan tahun anggaran 2023 mendatang.
Hal ini disampaikan Ketua BPD Sukacinta Anita Fransiska melalui Wakil BPD Adiwansyah kepada lahatpos.co, Senin (27/06/2022).
Adi mengatakan, dari berbagai usulan yang disampaikan oleh masyarakat Desa Sukacinta melalui Musdes (Musyawarah Desa), terkait pembangunan desa untuk tahun anggaran 2023 mendatang, memang cukup banyak.
“Diantaranya, pembangunan Lapangan Voli, pembangunan SPAL, rehab SPAL, pembangunan plat dueker, pengadaan mesin genset, sumur bor, pengadaan peralatan kematian, pengadaan lampu tenaga surya, dan pengadaan bak sampah,” terang Adi.
Namun, dari berbagai usulan yang masuk, kita ambil skala prioritas sehingga disimpulkan untuk pembangunan tahun anggaran 2023 yang disepakati bersama, diantaranya pembangunan lapangan voli, pembangunan DAM/TPT (Tembok Penahan Tanah), dan gorong gorong dari desa ke pangkalan pemandian, juga rehab berat SPAL Saluran Pembuangan Air Limbah).
Sementara itu Kepala Desa Sukacinta Rudiansah menuturkan, dari rencana pembangunan untuk anggaran 2023 mendatang, kita ambil skala prioritas yang memang saat ini sangat diperlukan oleh masyarakat. “Karena jika semua akan dilaksanakan tahun depan anggaran yang ada tentu tidak mencukupi,” ucapnya.
"Ya, tidak semua dapat terakomodir. Namun, usulan lain yang sudah disampaikan. Akan tetap, kita tampung jika memang tidak bisa dilaksanakan tahun 2023, maka akan kita realisasikan tahun anggaran berikutnya," ucap Rudi.
Sebagai pemerintah desa, Rudi juga berharap, agar dana yang akan digunakan untuk mengcover pembangunan nantinya, merupakan full dana dari pihak ketiga itu harapan kami.
“Kami sebagai pemerintah desa juga sedang berusaha mencari sumber dana tersebut,” terangnya.
Hadir juga dari K ecamatan Camat Merapi B arat Sumarno SE MS i yang diwakili Sekcam Dahrifagustian SP MM, pendamping desa, pendamping lokal desa, dan masyarakat D esa Sukacinta . (Pur)