LAHATPOS.CO, Lahat – Pemkab Lahat akan merubah nama Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) Kabupaten Lahat dari Perusda Lahat menjadi Perumda atau Perseroda. Hal ini merujuk pada PP 54 Tahun 2017. Sekda Lahat, Chandra SH melalui Kabag Perekonomian Setda Lahat, Hery Kurniawan SSTp MSi menerangkan, seperti yang diketahui Kabupaten Lahat memiliki tiga BUMD, yakni Hotel Bukit Serelo, PDAM Tirta Lematang, dan Perusda Pertambangan dan Energi. Namun ketiga BUMD tersebut belum bisa menyumbang pendapat asli daerah (PAD) bagi Kabupaten Lahat. “Banyak faktor yang mempengaruhi, salah satunya karena belum berubah nama menjadi Perumda atau Perseroda,” terang Hery Kurniawan, Kamis (28/10). Menurut Hery Kurniawan, kondisi tiga BUMD Lahat saat ini masih terbilang masih berbenah. Untuk Hotel Bukit Serelo, pengunjung belum bisa terus berdatangan karena masa Pandemi Covid-19. Pertambangan dan Energi, baru akan memulai kerjasama dengan PT SBM, dalam pengelolaan Limbah Faba menjadi bahan produksi ekonomis. Sedangkan PDAM Tirta Lematang, kondisinya sudah membaik, tanpa harus dibantu lagi Pemkab Lahat meskipun belum bisa menyumbang PAD. “Setidaknya PDAM Tirta Lematang saat ini sudah bisa mensejahterakan karyawan, mampu menyelesaikan tanggung jawabnya,” ujarnya. Dengan telah bergantinya nama nanti, Hery Kurniawan menjelaskan, ketiga BUMD ini nantinya mampu bergerak ke ranah lain seperti membentuk anak perusahaan, contohnya yang bergerak di bidang outsourcing. Dengan begitu, tujuan BUMD untuk mensejahterakan masyarakat bisa tercapai. “Hotel nantinya bisa merambah ke pariwisata. Untuk pertambangan dan energi bisa membuat bengkel seluruh kendaraan dinas. Dengan begitu, kita optimis, keberadaan BUMD bisa memberikan kontribusi baik kepada Pemkab Lahat maupun masyarakat,” jelas Hery Kurniawan. (her)
Perusda Lahat akan Ganti Nama
Kamis 28-10-2021,20:48 WIB
Kategori :