- Pelaksanaan vaksinasi Presisi yang d!laksanakan serentak di seluruh Indonesia berjalan lancar. Tampak warga Kabupaten Lahat begitu antusias mendatangi dan mengikuti vaksinasi di gerai vaksin Aula Polres Lahat. Kapolres Lahat AKBP Eko Sumaryanto SIK, mengatakan bahwa gerai vaksin Polres Lahat melayani vaksinasi dosis I, II, III (booster). Bagi yang sudah melebihi 6 bulan dosis II silahkan datang dan untuk mengikuti vaksinasi dosis III (booster). Pelaksanaan vaksinasi di gerai vaksin Aula Polres Lahat bersamaan dengan pelaksanaan vidcon bersama Kapolri Jenderal Polisi Drs Listiyo Sigit Prabowo MSi, Kapolda Sumsel Irjen Pol Drs Toni Hermanto MH, oleh Kapolres Lahat AKBP Eko Sumaryanto SIK dan Waka Polres Lahat Kompol Feby Febriyana SIK. D!ikuti pula oleh Kasdim 0405/Lahat Mayor Inf Drs Saibudin serta Kadinkes Lahat Taufik Maryansa Putra MKes. \"Saat ini bapak Kapolri sedang berada di Kabupaten OKI dalam pelaksanaan peninjauan langsung vaksinasi,\" ujar Kapolres Lahat, d!wakili Kasubsi Penmas Humas Polres Lahat Aiptu Lispono SH, Kamis (24/02/2022). Kapolres juga mengajak warga Lahat bagi yang belum d!vaksin tahap III hendaknya dapat mengikuti di gerai vaksin Polres Lahat yang d!mulai pada hari ini hingga 23 sampai dengan tanggal 28 Februari 2022. \"Yang sudah vaksin langsung kita beri kupon undian yang berhadiah 2 unit sepeda motor. Kupon akan d!undi di Aula Polres Lahat pada tanggal 1 Maret 2022. Hal ini dilakukan guna memancing sekaligus mengajak masyarakat untuk melaksanakan vaksin,\" ungkapnya. (*)
Vaksinasi Serentak, Gerai Vaksin Polres Lahat Berhadiah Motor
Kamis 24-02-2022,20:09 WIB
Kategori :