Berbagi Kebahagiaan di Bulan Ramadhan, PT BMS Salurkan 600 Paket Sembako

Kamis 14-04-2022,13:32 WIB
Reporter : lapos

LAHAT - Di bulan suci Ramadhan 1443 Hijriah, PT. Bara Manunggal Sakti (BMS) memberikan perhatian dan kepedulian terhadap warga disekitar ring perusahaan. PT BMS membagikan sebanyak 600 paket bingkisan sembako. Isi paket sembako terdiri dari beras, mie, gula, sirup, dan telur. Pembagian paket sembako sudah disalurkan, Kamis (14/04/2022), di Desa Manggul sebanyak 150 paket sembako, Kelurahan Kota Baru sebanyak 150 paket sembako, dan Kelurahan Pagar Agung sebanyak 150 paket sembako. Berikutnya dalam waktu dekat, paket sembako akan didistribukan di sekitar Rapen Merapi sebanyak 100 paket sembako, dan pelabuhan Fortune sebanyak 50 paket sembako. Sehingga totalnya sebanyak 600 paket sembako. Penyerahan paket sembako dipimpin langsung Kepala Teknik Tambang (KTT) PT. BMS, Dudy Alfriansyah didampingi karyawan PT. BMS. KTT PTM BMS, Dudy Alfriansyah menyampaikan pembagian bingkisan sembako ini sebagai bentuk kepedulian PT BMS kepada warga di sekitar perusahaan khususnya ring 1 PT BMS. Meliputi Desa Manggul, Kelurahan Kota Baru, dan Kelurahan Pagar Agung. Kemudian, sekitar Rapen dan pelabuhan Fortune. Lokasi penyerahan pertama di Kantor Desa Manggul yang diterima langsung Kades Manggul Hermansyah bersama Unsur Muspika, disaksikan oleh warga penerima bantuan paket sembako. Kades Manggul Hermansyah mengucapkan selamat datang dan terima kasih kepada PT. BMS telah hadir, dan memberikan bantuan paket sembako kepada warga Desa Manggul. Kemudian berlanjut ke Kantor Kelurahan Kota Baru, yang langsung disambut oleh Lurah Kota Baru Sumaryati SH bersama jajaran kelurahan. Menurut Sumaryati, bantuan ini sangat berarti, sangat bermanfaat bagi warga. Ia mendoakan agar PT BMS selalu maju, perusahaan selalu berkembang, dan banyak memberikan manfaat kepada masyarakat. Berikutnya, penyerahan bantuan sembako ke Kelurahan Pagar Agung. Rombongan PT BMS disambut hangat oleh Lurah Pagar Agung Asransyah di kantor lurah. Lurah Pagar Agung Asransyah menyampaikan, terima kasih atas perhatian PT BMS terhadap warga Kelurahan Pagar Agung. Untuk diketahui, ada sebanyak 12.000 jumlah penduduk Kelurahan Pagar Agung. Sehingga perlu perhatian dan kepedulian dari perusahaan terhadap warga. “Kami sangat senang atas kedatangan rombongan dari PT BMS. Memberikan bantuan kepada warga. Harapan kami, semoga PT BMS terus meningkatkan bantuannya kepada warga, sehingga membawa manfaat terhadap warga,” ucapnya. (*/dyn)

Tags :
Kategori :

Terkait