FOZ Sumatera Selatan Berangkatkan Tiga Truk Bantuan untuk Bencana di Aceh, Sumut, dan Sumbar

FOZ Sumatera Selatan Berangkatkan Tiga Truk Bantuan untuk Bencana di Aceh, Sumut, dan Sumbar

FOZ Sumatera Selatan Berangkatkan Tiga Truk Bantuan untuk Bencana di Aceh, Sumut, dan Sumbar.--

Lahat Pos, Palembang - Forum Zakat (FOZ) Sumatera Selatan memberangkatkan tiga truk bantuan kemanusiaan dalam rangka Ekspedisi Kemanusiaan Peduli Bencana Sumatera, Sabtu (27/12). Aksi kemanusiaan ini merupakan kolaborasi Organisasi Pengelola Zakat (OPZ) yang tergabung dalam FOZ Sumatera Selatan bersama Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Sumatera Selatan.

Ekspedisi bertajuk “Dari Sumatera Selatan untuk Aceh, Sumatera Utara, dan Sumatera Barat” tersebut menjadi wujud kepedulian masyarakat Sumatera Selatan terhadap saudara-saudara yang terdampak bencana di sejumlah wilayah Sumatera.


--

Ketua FOZ Sumatera Selatan, Sulaiman, dalam sambutannya menyampaikan apresiasi atas kekompakan dan kepedulian lembaga zakat di Sumatera Selatan yang telah bersinergi dalam aksi kemanusiaan ini. “Kolaborasi seperti ini menunjukkan kekuatan zakat ketika dikelola secara bersama dan terkoordinasi. Kami berharap sinergi ini terus diperkuat sebagai bagian dari ikhtiar bersama dalam merespons persoalan kemanusiaan,” ujarnya.

Pelepasan armada truk kemanusiaan dilaksanakan di Kantor Kementerian Agama Provinsi Sumatera Selatan. Selanjutnya, ketiga truk tersebut diberangkatkan menuju wilayah terdampak bencana di Aceh, Sumatera Utara, dan Sumatera Barat.

Bantuan yang dikirimkan meliputi paket sembako, perlengkapan kesehatan, serta kebutuhan dasar bagi bayi, anak-anak, orang dewasa, hingga lansia. Proses pendistribusian bantuan ini turut didampingi oleh sembilan relawan yang bertugas memastikan bantuan sampai ke titik pengungsian dan posko utama di wilayah terdampak.

Sementara itu, Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Sumatera Selatan, Dr. Syafitri Irwan, menegaskan komitmen Kementerian Agama dalam mendukung kegiatan-kegiatan kemanusiaan yang melibatkan kolaborasi lintas lembaga. “Kementerian Agama selalu mendukung kegiatan kemanusiaan seperti ini sebagai bagian dari upaya meningkatkan kepercayaan publik. Pelepasan truk kemanusiaan hari ini menjadi bukti bahwa semangat gotong royong dan nilai rahmatan lil ‘alamin masih hidup dan tumbuh di tengah masyarakat,” ujarnya.

Ia menambahkan, bantuan yang disalurkan tidak hanya bernilai materi, tetapi juga membawa harapan dan semangat bagi para penyintas agar tetap kuat dan bangkit kembali. “Saya menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya kepada seluruh pihak yang telah berkontribusi, mulai dari lembaga zakat, organisasi kemasyarakatan, relawan, para donatur, hingga seluruh elemen masyarakat yang dengan ikhlas menyisihkan waktu, tenaga, dan hartanya demi kepentingan kemanusiaan,” tutupnya.

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Sumber: